Daftar Nama Universitas Luar Negeri yang Banyak Orang Indonesia

Feb 20, 2022

Kuliah di luar negeri, khususnya bagi masyarakat Indonesia sudah menjadi impian besar. Kini, sudah banyak mahasiswa dan mahasiswi dari Indonesia yang sudah tersebar di berbagai negara. 

Di dalam artikel kali ini, kita akan membahas universitas luar negeri yang banyak orang indonesia bahkan sampai ada yang membuat komunitas khusus orang Indonesia. Namun sebelum itu, akan lebih baik lagi kita membahas tentang rekomendasi jurusan kuliah terbaik di luar negeri. 

Rekomendasi Jurusan Kuliah Terbaik di Luar Negeri

  1. Jurusan Sastra

Jurusan yang unik namun banyak dicari oleh calon mahasiswa universitas adalah jurusan sastra. Jurusan ini memungkinkan kamu untuk mempelajari budaya suatu negara baik dari segi sejarah, adat istiadat melalui sastra. Beberapa negara yang cocok untuk menjalani jurusan ini adalah Inggris, Prancis, Jepang dan Italia. Keempat negara ini memiliki sejarah seni sastra yang sangat indah. 

  1.  Jurusan Medis

Salah satu jurusan yang juga banyak diminati adalah jurusan medis. Terutama di benua Eropa karena teknologi dunia medis yang dimiliki negara-negara di Eropa sangatlah maju. Kamu dapat menjadikan Inggris, Denmark dan Swedia sebagai negara pilihan untuk menjalani kuliah di jurusan medis ini. 

  1. Jurusan Hukum

Kamu dapat mengambil jurusan Hukum di salah satu negara di Eropa yang memiliki reputasi hukum internasional adalah negara Belanda. Jika kamu memiliki ketertarikan dan minat di jurusan hukum kamu dapat menjadikan negara ini sebagai pilihan. 

Universitas di Luar Negeri yang Banyak Pelajar Indonesia

Nah, setelah membahas rekomendasi jurusan kuliah di luar negeri sekarang kita akan kembali ke topik utama yaitu universitas di luar negeri yang banyak orang indonesia. Berikut merupakan universitasnya : 

  1. Universitas Melbourne

Universitas ini memiliki kualitas pendidikan dengan taraf internasional, maka tidak heran banyak sekali pelajar dari Indonesia yang memilih universitas ini sebagai pilihan mereka untuk belajar di luar negeri. Hingga, dalam menjalin hubungan yang erat antar negara, pemerintah Australia juga memberikan beasiswa kepada pelajar Indonesia yang ingin menjalani pendidikannya di universitas ini. 

Tidak hanya kualitas pendidikan yang baik, namun karena jarak yang juga dekat dengan Indonesia menjadi 

  1. University of Birmingham

Selain Australia, negara di benua Eropa yaitu Inggris khususnya di universitas Birmingham juga menjadi salah satu pilihan bagi pelajar Indonesia yang ingin menjalani perkuliahan di luar negeri. 

Kualitas pendidikan di University of Birmingham sudah tidak dapat diragukan lagi, karena juga sudah memiliki taraf pendidikan internasional dan sudah diakui dunia. 

  1. Columbia University

Universitas ini merupakan universitas terbaik yang masuk peringkat 10 Besar Dunia. Jadi, sangat tidak heran sekali kalau Columbia University menjadi banyak incaran dari calon mahasiswa dari seluruh dunia, khususnya dari Indonesia. 

  1. Nanyang Technological University

Universitas ini juga memiliki banyak sekali mahasiswa Indonesia. Merupakan salah satu negara maju, Singapura menjadi pilihan dari mahasiswa Indonesia untuk menjalani pendidikannya disini. Kualitas pendidikan dari Nanyang Technological University juga tidak dapat diragukan. 

Selain itu, Singapura juga merupakan salah satu negara di Asia yang sangat dekat dengan Indonesia serta perbedaan waktu yang tidak begitu jauh dengan Indonesia. 

  1. Monash University

Universitas yang sudah ada selama lebih dari 50 tahun ini, merupakan salah satu universitas kedua tertua yang ada di negara bagian Victoria di Australia. Selain itu, kampus ini merupakan kampus terbesar di Australia. 

Monash University membuka jalur pendidikan bagi mahasiswa internasional, khususnya dari negara Indonesia bagi yang ingin menjalani pendidikan di kampus ternama ini. 

Nah, itulah beberapa universitas yang memiliki banyak orang Indonesia. Sebelum kamu menjalani kuliah di negara-negara tersebut, terlebih dahulu kamu harus mahir dalam berbahasa Inggris serta kamu harus paham mengenai TOEFL/IELTS. Jika kamu ingin mahir dan memahami bahasa Inggris, kamu dapat daftar sekarang di Wall Street yang akan membantu kamu belajar bahasa Inggris dari guru-guru taraf internasional dan juga Native Speaker!

More News

Aug 7, 2023
Lifestyle

7 Tips Meningkatkan Profesionalisme Kerja

Aug 4, 2023
Lifestyle

Tips Public Speaking dalam Bahasa Inggris dengan Percaya Diri

Jul 31, 2023
Lifestyle

7 Alasan Mengapa Kamu Perlu Ikut Workshop Public Speaking

Jul 27, 2023
Lifestyle

Merayakan Pengembangan Diri Melalui Bahasa Inggris di National Conference Kami

Jul 12, 2023
Lifestyle

Dukungan Wall Street English Indonesia untuk Abang None Jakarta Timur 2023

Jul 6, 2023
Lifestyle

Apa Itu Elevator Pitch dan Apa Manfaatnya dalam Kehidupan Sehari-hari?

HUBUNGI KAMI MELALUI WHATSAPP

  • Pastikan nomor telepon Anda tersambung dengan aplikasi WhatsApp

HUBUNGI KAMI MELALUI WHATSAPP