AM dan PM: Pengertian, Perbedaan, dan Cara Penggunaannya

Dec 31, 2020

Dalam belajar Bahasa Inggris, kita tak bisa jika hanya mempelajari bahasanya saja namun kita perlu juga untuk mempelajari budayanya.

Salah satu budaya yang perlu kita pelajari adalah format jam yang berbeda dengan di Indonesia. Di benua barat seperti Amerika Serikat dan Eropa, mereka menggunakan format 12 jam yang disebut dengan format AM-PM.

Jika biasanya kita menyebut jam sampai angka 24, mereka hanya mentok di angka 12 dan dibedakan dengan AM atau PM.

Mungkin di antara kalian masih banyak yang bingung dan tertukar dengan penggunaan format jam ini. Nah, daripada penasaran langsung saja kita ulas apa saja perbedaannya dan juga bagaimana cara penggunaannya.

Pengertian AM – PM

Dilansir dari Dictionary, AM diambil dari bahasa latin yang memiliki kepanjangan ante merīdiem jika diterjemahkan ke Bahasa Inggris memiliki arti before midday atau sebelum tengah hari.

Sedangkan PM, merupakan singkatan dari post merīdiem yang memiliki arti after midday atau setelah jam 12 siang. Penulisan AM dan PM pun beragam, kamu bisa menulisnya seperti di bawah ini:

  • AM – PM
  • am – pm
  • a.m. – p.m.
  • A.M. – P.M.

Negara-negara yang menggunakan format jam am-pm ini membagi waktunya hanya 12 jam. Mereka hanya mengenal angka 1 sampai 12 saja untuk menulis waktu dan selebihnya hanya diikuti oleh am dan pm.

Misalnya jika di Indonesia kita menulis 06.00 dan 18.00, mereka menulisnya menjadi 6AM dan 6PM.

AM digunakan dari pukul 12:00 (00:00 atau tengah malam) sampai dengan 11:59 (siang). Sedangkan PM digunakan ketika jam menunjukkan 12:00 (siang) sampai 11:59 (23:59 atau tengah malam).

Baca juga: Kosakata Angka dalam Bahasa Inggris dan Cara Penulisannya

Penggunaan AM dan PM

Untuk lebih jelasnya, mari kita gunakan contoh dalam pengaplikasian format waktu 12 jam ini.

  • Jam 12.00 AM berarti tepat jam 12 malam, atau kalau dalam format 24 jam pukul 24.00.
  • Jam 01.00 AM menunjukkan jam 1 dini hari atau pukul 01.00
  • Jam 10.00 AM menunjukkan jam 10 pagi atau pukul 10.00
  • Jam 11.59 AM menunjukkan jam 11 pagi lewat 59 menit atau pukul 11.59
  • Jam 12.00 PM menunjukkan jam 12 siang atau pukul 12.00
  • Jam 01.00 PM menunjukkan jam 1 siang atau pukul 13.00
  • Jam 02.00 PM menunjukkan jam 2 siang atau pukul 14.00
  • Jam 09.00 PM menunjukkan jam 9 malam atau pukul 21.00
  • Jam 11.59 PM menunjukkan jam 11 malam lewat 59 menit atau pukul 23.59

Baca juga: Penulisan Tanggal dalam Bahasa Inggris yang Baik dan Benar

Kesalahan yang Sering Terjadi

Kesalahan dan kebingungan akibat format jam 12 jam sering terjadi di sekitar kita dan bisa dikatakan ini adalah kelemahan terbesar dari format waktu ini.

Dalam format waktu 24 jam kita menggunakan 00.00 untuk tengah malam sehingga kita bisa dengan jelas membedakan jam siang dan malam.

Namun, pertanyaan yang sering muncul adalah kapan kita menggunakan am atau pm saat masuk di tengah hari dan tengah malam?

Saat jam 12 malam kita menggunakan AM karena sudah dianggap masuk keesokan harinya, sedangkan saat siang kita menggunakan PM karena dianggap sudah lewat dari tengah hari.

Ada satu cara unik untuk mempermudah penggunaan AM, AM diasosiasikan dengan “after midnight” sehingga kamu tak perlu bingung saat masuk tengah malam.

Satu kebingungan lagi yang mungkin sering dialami oleh para travellers karena penggunaan format 12 jam seperti ini.

Jika kamu mendapatkan tiket pesawat dengan tanggal 24 Januari 2021 12.00am, tanggal berapakah kamu harus bersiap-siap?

Jika kamu baru berangkat tengah malam di tanggal 24 Januari tentu saja kamu ketinggalan pesawat.

Kamu harus sudah berada di bandara dan bersiap-siap sejak 23 Januari malam, karena pesawat akan berangkat tengah malam saat pergantian tanggal 23 Januari ke 24 Januari.

Baca juga: Nama-nama Hari dalam Bahasa Inggris dan Contoh Kalimatnya

Negara yang Menggunakan Format 12 Jam

Tidak semua negara di luar Indonesia menggunakan format 12 jam, lho! Nyatanya negara yang menggunkaan format ini jauh lebih sedikit dibandingkan dengan negara yang menggunakan format 24 jam.

Di mana saja negara yng menggunakan AM-PM? Amerika Serikat, Kanada (kecuali Québec), Australia, New Zealand, dan Filipina.

Dengan penjelasan di atas, pastinya kamu sudah tidak bingung dong dengan perbedaan format jam AM-PM yang digunakan oleh beberapa negara lain?

Masih banyak hal-hal sederhana yang perlu kamu pelajari agar pengetahuan Bahasa Inggris kamu semakin luas.

Selain rajin mencari info di internet, kursus online lewat WSE GO (Wall Street English Goes Online) juga bisa kamu jadikan salah satu alternatif.

Selain kamu bisa atur sendiri waktu belajarnya, kamu juga bisa pilih kelas sesuai dengan kebutuhan kamu.

Kamu bisa memulai juga dengan mengetahui level Bahasa Inggris kamu. Yuk, isi kuis di bawah ini agar tahu tingkat kemampuan Bahasa Inggris kamu!

More News

Aug 7, 2023
Lifestyle

7 Tips Meningkatkan Profesionalisme Kerja

Aug 4, 2023
Lifestyle

Tips Public Speaking dalam Bahasa Inggris dengan Percaya Diri

Jul 31, 2023
Lifestyle

7 Alasan Mengapa Kamu Perlu Ikut Workshop Public Speaking

Jul 27, 2023
Lifestyle

Merayakan Pengembangan Diri Melalui Bahasa Inggris di National Conference Kami

Jul 12, 2023
Lifestyle

Dukungan Wall Street English Indonesia untuk Abang None Jakarta Timur 2023

Jul 6, 2023
Lifestyle

Apa Itu Elevator Pitch dan Apa Manfaatnya dalam Kehidupan Sehari-hari?

HUBUNGI KAMI MELALUI WHATSAPP

  • ✓ Valid number ✕ Invalid number
    Pastikan nomor telepon Anda tersambung dengan aplikasi WhatsApp
    ✓ Valid number ✕ Invalid number

HUBUNGI KAMI MELALUI WHATSAPP